Manuel Pellegrini, pelatih yang saat ini menangani klub Malaga asal Spanyol, beberapa waktu yang lalu dikabarkan telah menolak pinangan yang diberikan oleh pihak AS Roma untuk menangani klub tersebut.
AS Roma diisukan tertarik guna mengikat Manuel Pellegrini sebagai sang pelatih untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Zdenek Zeman. Akan tetapi, sang agen yang bernama Jesus Martinez memberikan penegasan bahwa arsitek Malaga itu telah menolak pinangan dari AS Roma. Sementara ini, pasukan berjuluk Serigala Roma itu tengah dilatih oleh Aurelio Andreazzolli. Akan tetapi, skuad yang berasal dari ibukota Italia itu juga begitu berharap dapat meminang Pellegrini untuk menangani klub tersebut di musim panas mendatang
Namun sayangnya, pelatih yang berasal dari Cile itu memutuskan untuk tetap bertahan bersama dengan Malaga, sehingga tawaran AS Roma tersebut tidak digubrisnya. Martinez telah menyatakan seperti dikabarkan beberapa waktu yang lalu bahwa kurang lebih 15 hari yang lalu mereka memperoleh tawaran dari pihak AS Roma, namun mereka langsung memberikan penolakan.
Pellegrini yang sukses menangani Malaga di kompetisi La Liga Spanyol dan juga Liga Champions, dikabarkan pula diminati untuk melatih Chelsea. Namun agen Pellegrini menjelaskan bahwa belum ada penawaran resmi yang diajukan dari kubu “The Blues”.
Selain itu, Martinez pun juga telah menyatakan bahwa Pellegrini memang tidak menolak untuk merasakan kompetisi di luar Spanyol. Seperti diketahui, Pellegrini mempunyai ikatan kontrak hingga tahun 2015 mendatang di Malaga.
Pellegrini dikabarkan lewat agennya, cukup tertarik untuk dapat melatih di kompetisi Liga Premier Inggris. Namun tidak menutup kemungkinan pula dirinya akan meneruskan berkarir di kompetisi Eropa lainnya. Fokus dari sang pelatih saat ini adalah membawa Malaga berprestasi lebih baik lagi di kompetisi lokal maupun antar klub Eropa. Malaga saat ini menempati peringkat ke-4 di La Liga Spanyol dan akan menjalani babak 16 besar Liga Champions melawan FC Porto.
Source: Manuel Pellegrini Tolak Pinangan AS Roma
No comments :
Post a Comment