David Moyes, pelatih dari Everton, memberikan sanjungan kepada para pemainnya yang mampu mengalahkan Manchester City dua gol tanpa balas, meskipun harus bermain dengan 10 orang pemain di babak ke-2 pertandingan.
Everton berhasil mendulang 3 poin penuh lewat kemenangan 2-0 atas Manchester City pada lanjutan Liga Premier Inggris akhir pekan kemarin. David Moyes yang merupakan pelatih dari Everton pun tak segan-segan memberikan pujian terhadap permainan skuad asuhannya pada laga tersebut.
Bermain di depan para pendukungnya sendiri di Goodison Park, Everton terus menerus memberikan tekanan kepada Manchester City selaku tim tamu sejak awal pertandingan. Serangan mereka akhirnya membuahkan hasil di menit 31 lewat tendangan terukur dari Leon Osman dari luar kotak penalti yang mampu menjebol gawang Joe Hart.
Memasuki paruh ke-2 pertandingan, Everton harus bermain dengan 10 orang pemain setelah Steven Pienaar memperoleh kartu kuning untuk ke-2 kalinya dalam laga tersebut. Walau demikian, Everton justru sanggup menambah gol melalui Nikica Jelavic di masa injury time, sekaligus memastikan kemenangan 2-0 atas tim tamu pada pertandingan Sabtu malam kemarin (16/03/2013).
David Moyes pun merasa puas akan ketangguhan yang berhasil diperlihatkan oleh Marouane Fellaini dan rekan-rekan dalam pertandingan melawan Manchester City tersebut. Dirinya menilai bahwa permainan dari Everton sungguh luar biasa dalam menghadapi dan menaklukkan juara bertahan Liga Premier Inggris tahun lalu tersebut.
David Moyes menilai bahwa Everton yang tidak diunggulkan dalam laga menghadapi Manchester City, ternyata mampu memperlihatkan semangat dan determinasi yang tinggi dalam membalikkan prediksi sebagian pengamat tersebut. Dirinya menilai kedisiplinan para pemainnya dalam menghadapi skuad besutan Roberto Mancini tersebut, mampu menghadirkan kesulitan bagi para pemain City dalam mengembangkan permainan. Moyes juga menilai dukungan luar biasa dari para penonton di Goodison Park, menjadi faktor tambahan dalam keberhasilan di akhir pekan kemarin.
Kemenangan atas Manchester City yang berada di urutan 2 klasemen tersebut, berhasil membuat Everton bertahan di urutan 6 klasemen, sekaligus menjaga jarak 2 poin dengan Arsenal di peringkat 5. Keberhasilan Everton dalam musim ini, membuka peluang mereka tampil di kompetisi antar klub Eropa musim depan.
Source: David Moyes Sanjung Everton
No comments :
Post a Comment