Jerman takluk dari Amerika Serikat. Sempat tertinggal 1-4, Der Panzer kemudian bangkit pada menit-menit akhir dan mencetak 2 gol, tetapi hal tersebut rupanya belum cukup bagi mereka untuk terhindar dari kekalahan. Pada menit ke 13, AS pun akhirnya bisa memimpin, lewat gol yang diciptakan oleh Altidore. Berawal dari serangan di sisi kiri pertahanan Jerman, Graham Zusi mengirimkan umpan ke dalam kotak penalti. Altidore pun dengan cerdik langsung menempatkan dirinya di daerah yang tidak terjaga, dan langsung melepaskan tembakan first time yang membuat bola menjebol gawang Jerman. AS pun unggul 1-0. Pada keadaan tertekan, Benedikt Howedes bermaksud untuk melakukan umpan pendek kepada ter Stegen, tapi ia tidak berhasil mengontrol bola dengan baik, hingga akhirnya bola masuk ke gawang sendiri.
Jerman semakin ketinggalan jauh dari Amerika Serikat dengan skor 2-0. Memasuki babak kedua, pelatih Jerman, Joachim Low melakukan sejumlah pergantian. Hasilnya, mereka pun mampu memperkecil kedudukan pada menit ke 52. Diawali dari tendangan pojok yang dilepaskan oleh Damarcus Beasley, bola kemudian disambut dengan baik oleh Heiko Westermann sehingga masuk ke gawang AS yang dijaga oleh Tim Howard. Kedudukan pun berubah menjadi 2-1. Usai kebobolan, AS rupanya makin bermain agresig. Hasilnya, pada menit ke 60, mereka memperlebar jarak menjadi 3-1, melalui gol yang dicetak oleh Clint Dempsey.
Berawal dari umpan jauh yang diterima Altidore, bola kemudian dikirim langsung ke dalam kotak penalti dan disambut dengan maksimal oleh Dempsey, lalu dilanjutkan dengan tendangan kerasnya yang tidak mampu ditahan oleh Stegen. Empat menit kemudian, Dempsey untuk kedua kalinya mencatatkan namanya di daftar pencetak gol. Mendapat umpan bola dari Jermaine Jones, pemain Tottenham Hotspur itu lantas melepaskan tembakan yang tidak terlalu keras namun terarah dari luar kotak penalti. Bola pun kemudian langsung menerobos masuk ke gawang Jerman. Gol yang indah itupun membuat skor berubah menjadi 4-1.
Jerman pun baru mulai memanas memasuki menit ke 79. Berasal dari permainan umpan-umpan pendek di depan kotak penalti Amerika Serikat, Lukas Podolski mengirim umpan datar kepada Max Kruse, yang langsung menggiring bola dan melesatkan tembakan keras ke arah gawang Howard. Bola itu tidak mampu dihalau oleh kiper Everton tersebut. Maka dari itu, kedudukan pun kembali berubah menjadi 4-2. Hanya berselang waktu 2 menit saja, Jerman kembali memperkecil jarak, dan sekarang ini giliran Julian Draxler. Sidney Sam mencoba menusuk dari sisi kiri pertahanan Jerman dan melepaskan tembakan, walau bisa diblok Howard. Tetapi, rupanya bola liar tersebut kemudian mengarah pada Draxler yang sudah berdiri bebas tanpa penjagaan berarti. Sang pemain pun kemudian dengan mudah menyontek bola ke dalam gawang. Skor 4-3 bertahan hingga usai laga.
Source: Jerman Takluk Dari Amerika Serikat
No comments :
Post a Comment