Manchester City Ingin Raih Trofi FA Cup

Manchester City Ingin Raih Trofi FA Cup

Manchester City berhasil menutup masa penantian selama 35 tahun setelah mengalahkan Stoke City di partai puncak Piala FA 2010/2011. Sejak saat itu, The Citizens rutin berdiri di podium. Buktinya, sukses Piala FA 2010/2011 dilanjutkan armada Roberto Mancini itu dengan memenangi Community Shield 2012. Sukses terbesar terjadi pada saat merajai Liga Primer 2011/2012 setelah membungkam Queens Park Rangers (QPR) pada laga penutup. Artinya, dalam tempo dua musim terakhir, penghuni Etihad Stadium itu telah mengumpul tiga trofi.wigan-piala-fa-11-05-2013


Manchester City memang menganggap penting Piala FA. Sebab, inilah satu-satunya kesempatan meraih gelar pada musim ini dan sekaligus menyelamatkan reputasi klub. Carlos Tevez dkk kehilangan takhta Liga Primer yang direbut oleh Manchester United (MU). Lalu, tersingkir menyakitkan di Liga Champions dan Piala Liga. Kemenangan di Wembley bisa menjaga reputasi klub sekaligus nama besar Manchester. Itu akan mengulang momen yang terjadi dulu pada tahun 2010/2011. Saat itu, seluruh warga Manchester berpesta merayakan double winners. Itu karena Manchester United menguasai Liga Primer dan Manchester City memenangi Piala FA. Lalu, seperti apa peluang Manchester City?


Manchester City di atas kertas, bisa saja menjinakkan Wigan. Itu karena kemampuan keduanya jauh berbeda. The Latics merupakan ahli pasukan zonadegradasi. Pasukan Roberto Martinez itu hanya memetik 1 kemenangan, 1 seri, dan 3 kalah dari lima laga terbaru di semua pertandingan. Wigan bahkan baru saja dimalukan Swansea City 2-3 saat laga terbaru Liga primer.


Di samping itu, Gary Caldwell dkk kurang pengalaman di final turnamen prestisius. Saat ini, mereka baru sekali menjadi runner-up Piala Liga 2005/2006. Hal ini sedikit berbeda dengan Manchester City, catatan 10 kemenangan, 1 seri dan 2 kalah dari 13 penampilan terbaru di semua ajang membuktikan kekuatan mereka. Mereka juga sudah memastikan tiket otomatis ke Liga Champions seusai menundukkan West Bromwich Albion (WBA) 1-0. Artinya, Manchester City boleh fokus sepenuhnya ke final. Selain itu juga ada rekor pertemuan kedua pasukan. Terakhir kali Manchester City tumbang dari Wigan saat kalah 1-2 pada 28 September 2008.


Selepas itu, Manchester City membukukan 8 kemenangan dan 1 seri atas klub yang bermarkas di DW Stadium. Terpenting, Manchester City akan tampil dengan kekuatan penuhnya. Pasalnya, Toure sudah boleh bermain lagi. Dirinya merupakan pemain kunci, khususnya saat laga penting. Faktanya, dirinyalah yang melesakan gol tunggal ketika final Piala FA 2010/2011. Dia juga berhail membukukan satu gol kala mengalahkan Chelsea 3-2 di Community Shield.



Source: Manchester City Ingin Raih Trofi FA Cup

No comments :

Post a Comment